Analisis Kemampuan Literasi Matematis Mahasiswa dalam Memahami Konsep Operasi Bilangan Bulat pada Buku Kurikulum Merdeka
DOI:
https://doi.org/10.36765/jp3m.v7i2.726Keywords:
Bilangan Bulat, Kemampuan Literasi Matematis, Kurikulum MerdekaAbstract
Abstrak: Literasi matematis merupakan ilmu pengetahuan untuk mengetahui matematika dalam kehidupan kita sehari-hari. Namun, kajian yang membahas tentang literasi mahasiswa di Indonesia masih sangat rendah. Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan kemampuan literasi matematis mahasiswa dalam memahami konsep operasi bilangan bulat. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, dengan subjek penelitian dua mahasiswa semester 2 prodi Tadris Matematika Universitas Islam Negeri Mataram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang berkategori kemampuan sedang telah mampu mengidentifikasi masalah dan mengaplikasikan konsep matematika serta memberikan kesimpulan dari masalah yang dikerjakan. Pada mahasiswa yang berkategori kemampuan rendah telah mampu mengidentifikasi masalah akan tetapi pada proses pengerjaan terjadi kesalahan pemahaman konsep sehingga soal yang dikerjakan tidak maksimal.
Abstract: Mathematical literacy is the science of knowing mathematics in our daily lives. However, studies discussing student literacy in Indonesia are still very low. This research was conducted to describe students' mathematical literacy abilities in understanding the concept of integer operations. The method used was qualitative with a descriptive approach, with research subjects being two second semester students of the Tadris Mathematics study program, Mataram State Islamic University. The results of the research showed that students in the medium ability category were able to identify problems and apply mathematical concepts and provide conclusions from the problems they were working on. Students in the low ability category were able to identify problems, but during the work process there was an error in understanding the concept so that the questions they worked on were not optimal.